📅 Kamis, 2 Oktober 2025
📍 Aula Kantor Kelurahan Sidodamai

Kelurahan Sidodamai menggelar acara Pisah Sambut Lurah dan Purna Tugas Kasi Kesra yang berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan. Kegiatan ini menjadi momen istimewa untuk menyambut pimpinan baru serta memberikan apresiasi kepada pejabat yang telah mengabdi dengan penuh dedikasi.

👋 Selamat Datang, Lurah Baru!
Keluarga besar Kelurahan Sidodamai menyambut dengan hangat kehadiran Bapak Tisna, S.E. sebagai Lurah yang baru. Semoga di bawah kepemimpinan beliau, berbagai program kelurahan dapat berjalan lancar, inovatif, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Sidodamai.

💖 Terima Kasih, Bapak Muhammad Taufiq Fajar!
Rasa terima kasih yang mendalam disampaikan kepada Bapak Muhammad Taufiq Fajar, S.Sos., M.A.P. atas dedikasi, kerja keras, dan pengabdian luar biasa selama menjabat sebagai Lurah Sidodamai. Segenap keluarga besar kelurahan mendoakan kesuksesan beliau di tempat tugas yang baru.

💐 Selamat Purna Tugas, Ibu Listiana, S.Sos.
Acara juga menjadi momen perpisahan yang penuh haru bagi Ibu Listiana, S.Sos., yang telah memasuki masa purna tugas sebagai Kasi Kesejahteraan Rakyat (Kesra). Terima kasih atas pengabdian dan kontribusinya yang besar dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Semoga masa pensiun menjadi waktu yang penuh kebahagiaan dan keberkahan.

Acara ini turut dihadiri oleh Camat Samarinda Ilir, Bapak La Uje, S.Sos., M.Si, serta tokoh masyarakat, Bapak H. Deni Hakim Anwar, SH. Kehadiran para tamu undangan menambah hangatnya suasana dalam kebersamaan dan semangat pelayanan publik.

✨ Melalui kegiatan ini, Kelurahan Sidodamai berharap semangat kebersamaan dan pengabdian dapat terus terjaga. Mari kita dukung bersama kepemimpinan baru dan doakan yang terbaik untuk para pejabat yang bertugas.
Bersama, Membangun Sidodamai yang Maju, Damai, dan Berdaya! 💪🌿

Selamat datang di Website Resmi Kelurahan Sidodamai
Selamat Ramadhan 1446 Tahun 2025
Selamat Hari Jadi Ke-357 Kota Samarinda & HUT Ke-65 Pemerintah Kota Samarinda " SAMARINDA MAJU KOTA PERADABAN"
Visi Kota Samarinda "Samarinda Maju Kaltim Maju"