🔍 PENINJAUAN LAPANGAN PROGRAM PROBEBAYA: LURAH SIDODAMAI TINJAU LANGSUNG PROGRES PEKERJAAN DI SETIAP POKMAS 💪
🔍 PENINJAUAN LAPANGAN PROGRAM PROBEBAYA: LURAH SIDODAMAI TINJAU LANGSUNG PROGRES PEKERJAAN DI SETIAP POKMAS 💪
Jum’at, 10 Oktober 2025 — Dalam upaya memastikan Program Pemberdayaan Berbasis Rukun Tetangga (Probebaya) berjalan sesuai dengan rencana dan tepat sasaran, Pemerintah Kelurahan Sidodamai melaksanakan kegiatan peninjauan lapangan di berbagai titik wilayah kelurahan.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Lurah Sidodamai, Bapak Tisna, S.E., didampingi oleh Kepala Seksi Ekonomi dan Pembangunan (Kasi Ekobang) Bapak Nurjani, S.Sos., Staf Kelurahan, Pendamping Pemberdayaan & Sarpras, serta anggota SATLINMAS.
Tim melakukan peninjauan ke sejumlah lokasi pelaksanaan kegiatan yang dikelola oleh Kelompok Masyarakat (Pokmas) di beberapa Rukun Tetangga (RT), antara lain RT 03, RT 04, RT 10, RT 20, RT 22, RT 24, dan RT 28.
Dalam kesempatan tersebut, Bapak Tisna, S.E. menyampaikan bahwa Probebaya merupakan salah satu program prioritas Pemerintah Kota Samarinda yang bertujuan memberdayakan masyarakat melalui kegiatan pembangunan berbasis lingkungan.
“Probebaya adalah program unggulan yang langsung menyentuh kebutuhan masyarakat. Oleh karena itu, pengawasan dan kolaborasi yang kuat harus kita jaga, demi mewujudkan lingkungan yang lebih baik dan masyarakat yang berdaya,” ungkap beliau.
Melalui kegiatan peninjauan ini, diharapkan seluruh Pokmas dapat terus menjaga transparansi, gotong royong, dan akuntabilitas dalam setiap tahapan pelaksanaan. Sinergi yang baik antara pemerintah kelurahan, masyarakat, dan tim pelaksana menjadi kunci keberhasilan dalam mewujudkan hasil pembangunan yang bermanfaat dan berkelanjutan bagi warga Sidodamai.
Mari bersama mendukung program Probebaya demi terciptanya Kelurahan Sidodamai yang mandiri, maju, dan berdaya saing! 🌱
📸
#Probebaya
#KelurahanSidodamai
#KecamatanSamarindaIlir
#PemkotSamarinda
#SamarindaKotaPusatPeradaban
#KerjaNyata
#SalamPerubahan